Dekan Fakultas Hukum Unhas Melakukan Audiensi Dengan Sekretaris Provinsi Sulawesi Selatan Dan Walikota Makassar

Dekan Fakultas Hukum Unhas melakukan Audiensi dengan Sekretaris Provinsi Sulawesi Selatan dan Walikota Makassar

Dekan Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin Prof. Dr. Farida Patittingi, S.H., M.Hum., didampingi Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Muh. Hasrul., S.H., M.H., melakukan audiensi dengan Sekretaris Provinsi Sulawesi Selatan Dr. H. Ashari Fakhsirie Radjamilo, M.Si., di Kantor Gubernur Sulsel pada Selasa (16/10). Pertemuan ini sekaitan dengan permohonan dukungan atas rencana pelaksanaan kegiatan Anti Corruption Summit (ACS) 2018 yang diselenggarakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI bekerja sama dengan Fakultas Hukum Unhas. Pada kegiatan tersebut, Gubernur Sulawesi Selatan Prof. Dr. Ir. H.M. Nurdin Abdullah, M.Agr., dijadwalkan hadir dan menjadi narasumber pada Selasa, 23 Oktober 2018. Melalui Sekprov, Gubernur Sulsel menyatakan kesediaannya untuk menghadiri kegiatan tersebut.


Sebelumnya pada Senin (15/10) Dekan FH-UH didampingi Wakil Dekan 3 FH-UH juga melakukan audiensi dengan Walikota Makassar Ir. H. Moh. Ramdhan Pomanto di Kediamannya. Pertemuan ini juga sekaitan dengan ACS 2018 yang salah satu rangkaian kegiatannya adalah Jalan Santai yang akan dilaksanakan pada Minggu, 21 Oktober 2018 di Anjungan Pantai Losari. Walikota Makassar menyatakan dukungannya dan bersedia memfasilitasi penyelenggaraan Jalan Santai tersebut.


ACS 2018 ini akan diselenggarakan di Hotel Four Points pada 23-24 Oktober 2018. Kegiatan ini sebagai wadah konsolidasi gerakan anti korupsi berbasis akademisi dan perguruan tinggi se-Indonesia. Fokus kegiatan ini berupa diskusi, pleno, parallel group discussion. Pimpinan KPK RI Laode M. Syarif, S.H., LL.M., Ph.D., dijadwalkan akan hadir pada kegiatan ACS 2018 ini.