Penutupan Pendidikan Khusus Profesi Advokat (pkpa) Angkatan Xv Tahun 2019 Fakultas Hukum Unhas

PENUTUPAN PENDIDIKAN KHUSUS PROFESI ADVOKAT (PKPA) ANGKATAN XV TAHUN 2019 FAKULTAS HUKUM UNHAS

Penyelenggaraan Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) Angkatan XIII Tahun 2018 kerja sama Fakultas Hukum Unhas dengan Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) resmi berakhir pada Minggu (15/9) setelah dilaksanakan selama 5 pekan (10 hari). Kegiatan ini ditutup oleh Dekan Fakultas Hukum Unhas Prof. Dr. Farida Patittingi, S.H., M.Hum., didampingi Koordinator PKPA FHUH Dr. Kahar Lahae, S.H., M.Hum., di Ruang Promosi Doktor Prof. Dr. Mr. Andi Zainal Abidin Farid FH-UH.


Peserta PKPA kali ini berjumlah 93 orang. Koordinator PKPA menyampaikan terima kasih kepada Dekan FH-UH atas dukungannya terhadap pelaksanaan PKPA ini dan juga kepada tim yang berasal dari Klinik Hukum FH-UH yang dikoordinir oleh Birkah Latif, S.H., M.H., LL.M. Sesuai aturan dari Dirjen Dikti, nantinya pelaksanaan PKPA akan diselenggarakan melalui pendidikan yang terprogram dalam suatu program studi.


Dekan menyampaikan rasa bangga karena peserta PKPA yang berasal dari berbagai perguruan tinggi dan bukan hanya dari Fakultas Hukum Unhas serta berharap semoga ilmu yang diperoleh sesuai dengan ekspektasi peserta untuk kelak menjadi advokat yang profesional. Semoga apa yang diperoleh dari pemateri maupun dari suasana dan budaya di Fakultas Hukum Unhas dapat diinternalisasi dalam diri peserta sehingga menjadi modal dasar dalam mengembangkan diri sebagai advokat serta berharap semoga semuanya lulus dengan baik pada tes ujian profesi nantinya.