Capaian Prestasi Mahasiswa Terbaik, Ini Kunci Keberhasilan Fh Unhas

Capaian Prestasi Mahasiswa Terbaik, Ini Kunci Keberhasilan FH Unhas

Mahasiswa merupakan konstituen utama pada setiap perguruan tinggi.  Proses tri dharma yang menjadi mendat setiap perguruan tinggi (pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat), menempatkan mahasiswa sebagai subyek sekaligus obyek.  Dengan demikian, prestasi mahasiswa memiliki makna yang sangat strategis dalam mengukur eksistensi suatu perguruan tinggi.

Sebagaimana halnya dengan fakultas lain dilingkup Universitas Hasanuddin, Fakultas Hukum juga berupaya membina dan memberikan dukungan kepada mahasiswa. Tujuannya adalah agar para mahasiswa dapat mengembangkan potensi yang dimiliki, baik dalam bidang akademik, maupun minat dan bakat non akademik.

Sepanjang tahun 2019, Fakultas Hukum memiliki capaian prestasi mahasiswa yang membanggakan diantara beberapa fakultas lain yang ada di Unhas.   Dari 12 medali emas tingkat internasional yang disumbangkan oleh mahasiswa pada seluruh fakultas di lingkup Unhas, Fakultas Hukum berkontribusi 5 medali emas atau 42% diantaranya.

Dekan Fakultas Hukum Unhas, Prof. Dr. Farida Patittingi, S.H., M.Hum menjelaskan bahwa prestasi mahasiswa tersebut merupakan buah dari pendekatan pengembangan kemahasiswaan yang sistemik, terencana, terkoordinisasi, dan sinergis.

"Kami menempatkan kegiatan kemahasiswaan ke dalam kurikulum, sehingga menjadi bagian tidak terpisah dari proses pembelajaran.  Mahasiswa baru diawal semester wajib untuk memprogramkannya dengan bobot 1 SKS. Melalui pendekatan ini, kita memetakan minat dan bakat mahasiswa sejak awal, sehingga lebih mudah untuk dikembangkan pada semester selanjutnya," jelas Prof Farida. 

Selama ini belum ada hambatan signifikan yang dihadapi. Apalagi, kata Prof. Farida, ada dukungan dari pimpinan universitas, khususnya dari Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan.  Demikian juga peranan alumni Fakultas Hukum yang telah berkiprah pada berbagai bidang profesi, secara intensif memberikan dukungan.

"Mahasiswa Fakultas Hukum sangat aktif berkegiatan, sehingga seringkali mereka membutuhkan dukungan pendanaan.  Untuk mengantisipasi hal itu, sejak awal kita membuat kebijakan mengalokasikan anggaran. Jika tidak memadai, maka kita akan berkoordinasi dengan pimpinan universitas, serta berkomunikasi dengan alumni-alumni.  Alhamdulillah selama ini persoalan anggaran dapat teratasi,” papar Prof. Farida.

Bagi Prof. Farida, dirinya merasa wajib memberi ruang yang seluas-luasnya kepada mahasiswa yang ingin mengembangkan diri.  Potensi yang ada dalam diri mahasiswa harus disalurkan, sehingga mereka selalu termotivasi untuk berkarya dan berinovasi.  Sebagai pimpinan fakultas, dirinya didukung oleh bidang kemahasiswaan yang progresif dan juga memiliki komitmen kuat untuk mengembangkan minat dan bakat mahasiswa.

Dalam kaitannya dengan pengembangan kemahasiswaan di Fakultas Hukum, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kemitraan, Dr. Muh. Hasrul, S.H.,M.H., menambahkan bahwa kegiatan kemahasiswaan tahun 2019 telah terlaksana dengan baik.  Sementara perencanaan untuk tahun 2020 ini telah dirampungkan, tinggal diimplementasikan saja. 

"Pendekatan yang kami lakukan adalah membangun sinergi. Kami memiliki wadah seperti Badan Eksekutif Mahasiswa, Unit Kegiatan Mahasiswa, dan kelompok-kelompok minat bakat.  Ini adalah tanggung jawab seluruh elemen di fakultas untuk berkontribusi dalam pengembangan. Jadi kami membangun sinergi dengan semua,” kata dosen yang akrab disapa Dr. Lulu ini.


Beberapa Capaian Prestasi Mahasiswa FH Unhas pada tahun 2019 yang lalu adalah:

1. Tingkat Internasional 

- Juara 1 (Emas) Kata Perorangan Putra Senior pada kegiatan "Kejuaraan Internasional Asian Pasific Karatedo Gojukai Championship"  tanggal 26-27 September 2019 di Cebu Filipina 

- Juara 1 (Emas) Kata Bungkai Berpasangan pada kegiatan "Kejuaraan Internasional Asian Pasific Karatedo Gojukai Championship"  tanggal 25-27 September 2019 di Cebu Filipina. 

- Juara 1 (Emas) Kata Beregu Putra Junior pada kegiatan "Kejuaraan Internasional Asian Pasific Karatedo Gojukai Championship"  tanggal 25-27 September 2019 di Cebu Filipina. 

2. Tingkat Nasional 

- Juara 1 (Emas) pada kegiatan "Lomba Debat Nasional Law Fair 2019", tanggal 12-13 Oktober 2019 di Universitas Diponegoro Semarang Jawa Tengah. 

- Juara II (Perak) pada kegiatan "Kompetensi Debat Sosial dan Politik Nasional 2019", tanggal 2-3 November 2019 di Universitas Negeri Jakarta DKI Jakarta. 

3.  Tingkat Regional 

- Juara 1 pada kegiatan "Lomba Karya Tulis Esai 2019", tanggal  27-28 April 2019 di Ombudsman RI di Sulawesi Selatan. 

- Best Speaker pada kegiatan "Lomba Debat Arena UMI 2019", tanggal 1-3 Mei 2019 di Universitas Muslim Indonesia Sulawesi Selatan.(*)

Editor : Ishaq Rahman, AMIPR