Workshop Sistem Kelola Pembelajaran (sikola) Fakultas Hukum Unhas

Workshop Sistem Kelola Pembelajaran (SIKOLA) Fakultas Hukum Unhas

Fakultas Hukum Unhas menyelenggarakan Workshop Sistem Kelola Pembelajaran (SIKOLA) secara online pada Selasa (28/4) melalui aplikasi zoom. Workshop ini sebagai upaya peningkatan kualitas pembelajaran di Fakultas Hukum Unhas dengan menghadirkan narasumber Kepala Pusat Media, Sumber Pembelajaran dan E-Learning Unhas Dr. Yusring Sanusi Baco, S.S., M.App.Ling. dan diikuti oleh seluruh dosen FH-UH. Kegiatan dibuka oleh Dekan FH-UH Prof. Dr. Farida Patittingi, S.H., M.Hum. yang dalam sambutannya mengapresiasi kegiatan ini dan berharap mampu meningkatkan skill dosen dalam memperluas akses pendidikan terkait pembelajaran daring.


Sistem Kelola Pembelajaran (SIKOLA) adalah pengembangan LMS. SIKOLA memuat menu-menu LMS dan menu-menu tersebut sudah ditambah fitur-fitur yang baru. SIKOLA memiliki tambahan menu yang tidak terdapat di LMS, misalnya menu video konferensi, survei, daftar hadir, dan menu-menu menarik lainnya. Selain itu, SIKOLA sangat responsif dengan media yang digunakan (mengikuti ukuran layar dan gawai yang digunakan). Melalui laman ini, diharapkan para dosen berpindah dari LMS ke SIKOLA. Perpindahan dari LMS ke SIKOLA ibarat berpindah dari kendaraan tua ke kendaraan baru. Sivitas akademika Unhas yang sudah terbiasa di LMS pasti akan merasa lebih nyaman di SIKOLA dengan fitur-fiturnya yang affordable dan user friendly. Panduan penggunaan SIKOLA dapat ditonton melalui video yang tersedia pada menu homepage (dapat diakses sebelum dan sesudah login).


SIKOLA menjamin kesetaraan kualitas melalui kelas master dan kelas paralel. Kelas master menyediakan semua muatan mata kuliah dan kelas paralel menyampaikan semua materi tersebut ke dalam proses pembelajaran dimana seluruh pengguna SIKOLA berinteraksi satu sama lain. Melalui aplikasi SIKOLA ini tidak ada lagi kelas yang tertinggal. Selain itu, hadirnya aplikasi ini merupakan bentuk transparansi sivitas akademika dalam memberikan materi pembelajaran.