Benchmarking Fakultas Hukum Unpad Dan Fakultas Hukum Unair

Benchmarking Fakultas Hukum Unpad dan Fakultas Hukum Unair

Fakultas Hukum Unhas menerima kunjungan Benchmarking Fakultas Hukum Universitas Padjajaran dan Fakultas Hukum Universitas Airlangga pada Selasa (23/11). Kunjungan ini diterima secara resmi oleh Dekan FH Unhas Prof. Dr. Farida Patittingi, S.H., M.Hum. didampingi Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kemitraan Dr. Muh. Hasrul, S.H., M.H., Ketua Gugus Penjaminan Mutu Dr. Kahar Lahae, S.H., M.Hum., Ketua Prodi Magister Ilmu Hukum Dr. Hasbir Paserangi, S.H., M.H., Kepala Editorial Jurnal Halrev Prof. Dr. Irwansyah, S.H., M.H., Managing Editor Jurnal Halrev Ahsan yunus, S.H., M.H. dan Tim Kerja Sama FH Unhas. Tim FH Unpad dipimpin oleh Dekan FH Unpad Dr. Idris, S.H., M.A. dan tim FH Unair dipimpin oleh Koordinator Prodi Magister Ilmu Hukum sekaligus Editor in Chief Jurnal Media Iuris FH Unair Dr. Aktieva Tri Tjitrawati, SH., M.Hum.

Kunjungan ini dilakukan dalam rangka penguatan dan peningkatan kualitas pengelolaan jurnal. Diterima langsung oleh Pimpinan dan, Ketua Program Studi Magister Ilmu Hukum Dr. Hasbir Paserangi, S.H., M.H. dikemukakan oleh Ibu Aktieva selaku editor chief Jurnal Media Iuris bahwa melihat prestasi dan pencapaian yang telah diraih oleh Hasanuddin Law review sebagai salah satu dari 2 Jurnal Hukum di Indonesia yang telah bereputasi scopus, maka kunjungan ini diharapkan dapat berbagi pengalaman dalam pengelolaan jurnal dan bagaimana strategi  untuk bisa menembus scopus.