Penerimaan Mahasiswa Baru Program Studi Magister Dan Doktor Fakultas Hukum Unhas Semester Awal 2019/2020

Penerimaan Mahasiswa Baru Program Studi Magister dan Doktor Fakultas Hukum Unhas Semester Awal 2019/2020

Fakultas Hukum Unhas menggelar penyambutan Mahasiswa Baru Program Studi Magister dan Doktor Fakultas Hukum Unhas Tahun 2019 yang digelar di Baruga Prof. Dr. Baharuddin Lopa, S.H. FH-UH, pada Senin (19/8). Kegiatan ini dibuka dan menerima secara resmi Mahasiswa Baru Program Magister dan Program Doktor Fakultas Hukum Unhas Tahun 2019 oleh Dekan Prof. Dr. Farida Patittingi, S.H., M.Hum, yang sekaligus memberikan Kuliah Umum mengenai Pengenalan Tri Dharma Perguruan Tinggi.


Penyambutan Mahasiswa Baru Mahasiswa Baru Program Magister dan Program Doktor Fakultas Hukum Unhas Tahun 2019 ini turut dihadiri oleh Ketua Senat Fakultas Hukum Unhas Prof. Dr. Syamsul Bachri, S.H., M.H., para Wakil Dekan, Ketua dan Sekretaris GPM, Sekretaris dan anggota Senat Akademik, para Ketua dan Sekretaris Departemen, para Ketua Program Studi, para Dosen dan staf Fakultas Hukum Unhas. Pada Semester Awal 2019/2020 ini Fakultas Hukum Unhas menerima 211 mahasiswa program pascasarjana yang terdiri atas Magister Ilmu Hukum 93 orang, Prodi Magister Kenotariatan 50 orang dan Prodi Doktor Ilmu Hukum 68 orang.


Dalam kesempatan ini, Dekan menyampaikan bahwa sebagai upaya mendukung mahasiswa untuk menyelesaikan studi sesuai waktu yang telah ditentukan atau lebih cepat dari waktu yang ditentukan, pihak fakultas melakukan pengembangan terhadap Law Information System dengan menghadirkan Early Warning sebagai alarm pengingat kepada mahasiswa baru.