Ramah Tamah Dan Penggelaran Wisuda Fakultas Hukum Unhas Periode November 2023

Ramah Tamah dan Penggelaran Wisuda Fakultas Hukum Unhas Periode November 2023

Fakultas Hukum Unhas menyelenggarakan Ramah Tamah dan Penggelaran Wisuda Periode November 2023 pada Rabu (8/11) di Baruga Prof. Dr. Baharuddin Lopa, S.H. FH Unhas yang dihadiri oleh Dekan FH Unhas Prof. Dr. Hamzah Halim, S.H., M.H. M.A.P., Ketua Senat FH Unhas Prof. Dr. Achmad Ruslan, S.H., M.H., Wakil Dekan Bid. Perencanaan, Sumber Daya dan Alumni Prof. Dr. Iin Karita Sakharina, S.H., M.A., para Ketua dan Sekretaris Departemen, para Ketua Program Studi, Dosen dan Tendik FH Unhas serta orang tua/wali Wisudawan. Pada periode ini, jumlah wisudawan Fakultas Hukum Unhas berjumlah 102 orang, yang terdiri dari 56 wisudawan Prodi Sarjana Ilmu Hukum, 13 wisudawan Prodi Sarjana Hukum Administrasi Negara, 23 wisudawan Prodi Magister Ilmu Hukum, 7 wisudawan Prodi Magister Kenotariatan dan 3 orang wisudawan Prodi Doktor Ilmu Hukum.

Wisudawan Terbaik Program Doktor diraih oleh Ilham (B013202003) dengan IPK 3,99 dan lama studi 2 tahun 7 bulan predikat kelulusan Sangat Memuaskan, Wisudawan Terbaik Program Magister diraih oleh Dedy Chaidiryanto (B012221029) dengan IPK 3,95 dan lama studi 1 tahun 1 bulan predikat kelulusan Sangat Memuaskan, dan Wisudawan Terbaik Program Sarjana diraih oleh Aditya Dwi Rohman (B011191375) dengan IPK 3,92 dan lama studi 4 tahun predikat kelulusan Cum Laude. Wisudawan Berprestasi diraih oleh Yusri Mahendra (B021191032) dengan prestasi Juara 3 KATA Perorangan Putra pada RENZO International Open Karate Championship Minister Of Home Affairs Cup, Juara 1 KATA Perorangan Putra pada Kejuaraan Karate Terbuka BANGGAI, Sulawesi Tengah Tahun 2023, Juara 2 KATA Perorangan Putra pada Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) XVII Tahun 2022, Juara 1 KATA Perorangan Putra pada Karate Open Tournament Kariango CUP 2022 Oleh BRIGIF PARA RIDER 3 KOSTRAD, dan Juara 1 KATA Perorangan Putra pada Karate Makassar Open Tournament 2022.