Kunjungan Badan Penelitian Dan Pengembangan Kementerian Hukum Dan Ham Ri Di Fakultas Hukum Unhas

Kunjungan Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Hukum dan HAM RI di Fakultas Hukum Unhas

Fakultas Hukum Unhas menerima kunjungan Badan Penelitian dan Pengembangan Hukum dan HAM Kementerian Hukum dan HAM RI pada Kamis (14/3) di ruang Video Confrence Prof. Dr. Laica Marzuki FH-UH. Delegasi dipimpin oleh Kepala Pusat Pengembangan Data dan Informasi Penelitian Hukum dan HAM T. Daniel L. Tobing, S.H., yang diterima secara resmi oleh Wakil Dekan Bidang Akademik, Riset dan Inovasi FH-UH Prof. Dr. Hamzah Halim, S.H., M.H. Maksud kunjungan ini dalam rangka sosialisasi dan menyebarluaskan hasil litbang dan media publikasi Badan Litbang Hukum dan HAM berupa Rekomendasi serta Karya Tulis Ilmiah yang dipublikasikan dalam bentuk buku dan artikel ilmiah. Balitbang Kemenkumham RI mengelola 3 jurnal yakni Jurnal Penelitian Hukum De Jure, Jurnal Ilmiah Kebijakan Hukum dan Jurnal Hak Asasi Manusia. Selain itu juga melakukan pertemuan dengan pengelola jurnal Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin dengan tujuan membangun jejaring dan kerjasama pengelolaan jurnal.