Kunjungan Sma Islam Athirah 1 Makassar Ke Fakultas Hukum Unhas

Kunjungan SMA Islam Athirah 1 Makassar ke Fakultas Hukum Unhas

SMA Islam Athirah 1 Makassar melakukan kunjungan ke Fakultas Hukum Unhas pada Jumat (14/2) dan diterima secara resmi oleh Wakil Dekan FH Unhas Bid. Kemitraan, Riset, Inovasi dan Kemitraan Dr. Ratnawati, S.H., M.H. didampingi Ketua Prodi Sarjana Ilmu Hukum Dr. Muh. Ilham Arisaputra, S.H., M.Kn., Ketua Prodi Sarjana Hukum Administrasi Negara Dr. Hijrah Adhyanti Mirzana, S.H., M.H., dan Penanggung Jawab Kelas Internasional FH Unhas Mutiah Wenda Juniar, S.H., LL.M. Kegiatan yang berlangsung di Ruang Moot Court Dr. Harifin A. Tumpa, S.H., dihadiri 29 siswa beserta Guru pendamping yakni Masnawati, S.Pd. dan Isnada Nasrullah, S.Pd.

Kunjungan ini dalam rangka observasi kampus yang dimaksudkan untuk memberikan pemahaman yang lebih baik dan terarah tentang dunia perguruan tinggi, khususnya dalam memilih jurusan hukum di Fakultas Hukum Unhas. Siswa diperkenalkan proses dan persyaratan untuk penerimaan mahasiswa baru melalui jalur SNBP (Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi), SNBT (Seleksi Nasional Berdasarkan Tes), serta jalur mandiri seperti Ketua OSIS, JNS, POSK, Sarjana Terapan, dan Kelas Internasional. Kunjungan ini juga mencakup sesi diskusi di mana siswa dapat mengajukan pertanyaan langsung mengenai proses penerimaan, program studi, serta kehidupan kampus, yang tentunya mendapatkan jawaban langsung dari sumber yang kompeten sehingga dapat mempersiapkan diri mereka untuk langkah berikutnya.