Delegasi Lembaga Penalaran dan Penulisan Karya Ilmiah (LP2KI) Fakultas Hukum Unhas yakni Muh. Faturrachman, Insyirah Fatihah Hidayat, dan Leni Hardiani berhasil meraih Bronze Medal pada Kategori Tulisan National Education Competition 2023 pada 11 November 2023. Kompetisi ini diadakan oleh Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) dan diikuti kurang lebih 50 Universitas dari seluruh Indonesia.
Kompetisi ini dirancang untuk meningkatkan prestasi mahasiswa dari seluruh Indonesia dan diharapkan dapat meningkatkan daya saing agar dapat memperkuat analisis dan daya kritis mahasiswa dalam hal problem solving. Faturrachman dan tim berhasil melalui berbagai tahap seleksi dan akhirnya meraih posisi ketiga kategori Tulisan.